kaki Lima di Tangerang

0 0
Read Time:5 Minute, 14 Second

Makanan kaki lima di tangerang sangatlah di lirik oleh warganya bahkan di beberapa tempat kaki lima di tangerang sudah memiliki area sendiri untuk berjualan dengan kapasitas pengunjung yang besar.

Kaki lima di tangerang

Tangerang merupakan kota yang ramai penduduk dengan tingkat pertumbuhan yang pesat dan juga ekonomi yang sangat maju. Tangerang dikelola dengan sangat baik sehingga menjadi kota yang sangat maju dengan sejumlah gedung besar dan juga masyarakat yang berdaya beli tinggi serta konsumtif.

Sejumlah kuliner di tangerang juga ikut berkembang seiring berjalannya waktu namun dengan berbagai jenis kuliner yang diadaptasi dari kuliner lain. Namun kuliner kaki lima di tangerang juga tidak kalah dari restoran restoran yang berkembang. Bahkan kaki lima di tangerang sampai memiliki beberapa area khusus untuk berjualan dan menarik sangat banyak minat pengunjung. Dengan makanan kaki lima di tangerang yang beragam pengunjung bisa menikmati dan bernostalgia akan beberapa makanan yang sudah cukup sulit ditemukan di tengah perkotaan yang modern.

Pada kesempatan kali ini toprestoran akan membagikan informasi seputar kaki lima di tangerang yang menjadi primadona bagi masyarakat dan mungkin bisa kalian jadikan tujuan berkuliner saat kalian sedang libur.

Ragam kaki lima di tangerang

1. Roti Nogat Tangerang

Makanan kaki lima di tangerang yang pertama kita bahas yaitu Roti nagat. Merupakan warung roti bakar yang khas dan cukup terkenal di tangerang. Warung ini menggunakan roti yang diproduksi sendiri sendiri roti yang dipakai selalu fresh. pengunjung bisa memesan roti dengan berbagai pilihan topping yang tersedia seperti meses, srikaya, milo, keju dan ataupun kalian ingin mengkombinasikan beberapa topping bisa request langsung ke penjualnya.

Selain varian roti dengan isian yang manis manis, Tersedia pula varian dengan isian yang asin seperti isi telor kornet dan baso atau bisa juga di mix. Kalian juga bisa memesan menu tambahan lain dari warung ini. Seperti jasuke dengan berbagai topping dan juga panekuk pisang.

  • Range Harga : Rp. 25.000 – Rp. 50.000
  • Jam Buka : Setiap hari, 07.00 – 21.00
  • Address: Pasar Modern BSD Blok R15. Pintu Barat, Rawa Mekar Jaya, Serpong Sub-District, South Tangerang City, Banten 15111, Indonesia

2. kedai kopi nusantara

kaki lima di tangerang kedai kopi nusantara

Jajanan kaki lima di tangerang yang kekinian yaitu kedai kopi nusantara. Dengan konsep cafe yang sederhana namun nyaman dan dengan sejumlah fasilitas untuk nongkrong yang sempurna bagi remaja di tangerang. Dengan suasana cofe yang dibuat industrial klasik dengan sejumlah ornamen tambahan di dalamnya menjadikan tempat ini sebagai tempat kekian yang cocok untuk menikmati secangkir kopi.

Ada pula area live music yang biasanya di isi oleh musisi lokal ataupun pengunjung cafe yang ingin unjuk kebolehan. Kopi yang dipakai di cafe ini merupakan kopi lokal yang dipadukan dengan sejumlah bahan yang modern dan disajikan dengan konsep yang modern pula.

Kaki lima di tangerang dengan konsep yang kekinian

Sejumlah minuman lain juga bisa kalian pesan di cafe ini seperti thai tea, lemon tea, coklat hangat, berbagai varian jus dan sebagainya. Dan untuk makanan nya cafe ini hanya menyediakan cemilan saja seperti sosis, kentang goreng, kebab, dan juga roti bakar. Kalian boleh membawa makanan lain dari luar dengan memesan kopi dari cafe ini.

  • Range Harga : Rp. 30.000 – Rp. 50.000
  • Jam Buka : Setiap hari, 10.00 – 23.00
  • Address: Jl. Borobudur Raya No 68, Bencongan Indah, Klp. Dua, Tangerang, Banten 15810, Bencongan Indah, Kec. Klp. Dua, Kabupaten Tangerang, Banten 15138, Indonesia

3. Bakmi ponti achoi

kaki lima di tangerang Bakmi ponti achoi

Makanan kaki lima di tangerang berikutnya yaitu bakmi ponti achoi. Yang merupakan makanan yang berasal dari pontianak namun sangat terkenal di kalangan warga tangerang sebagai salah satu tempat bakmi paling laris di tangerang.

Dalam semangkuk bakmi achoi terdiri dari mie produksi sendiri yang bertekstur kenyal dan keriting kemudian di beri isian potongan daging ayam , udang, bakso ikan, tahu dan diberi pelengkap daun bawang dan bawang goreng serta yang terakhir adalah siraman kuah kaldu dengan citarasa yang luar biasa.

Baca juga : Kaki Lima Di Depok

Selain menu bakmi yang menjadi andalan, kalian juga bisa memesan menu lain yang tidak kalah enaknya dari bakmi di restoran satu ini. Seperti nasi goreng dengan berbagai pilihan topping tambahan, Bihun atau kuetiaw dengan pilihan goreng ataupun rebus, dimsum, nasi tim ayam, dan juga bakso dengan berbagai pilihannya.

Kaki lima di tangerang ini merupakan restoran yang sederhana dengan konsep kekeluargaan yang nyaman dan bersih. Sejumlah makanan baru akan di masak saat ada pesanan dan juga dengan pelayanan yang baik. Sejumlah jajanan khas pontianak juga bisa kalian beli di restoran satu ini sudah terkemas rapi dan tinggal di pilih saja.

  • Range harga : Rp. 25.000 – Rp. 50.000
  • Jam Buka : Setiap hari, 07.00 – 19.00
  • Address: Jalan Kelapa Sawit Raya, Ruko 1B Block BF1 No.28, Gading Serpong, West Pakulonan, Kelapa Dua, Tangerang Regency, Banten 15810, Indonesia

4.  Bubur dan Mie Ayam Kepiting Hokie

kaki lima di tangerang bubur bakmi kepiting hokie

Kaki lima di tangerang berikutnya yaitu bubur ayam dan bakmie kepiting hokie. Warung ini di buka di pinggir jalan dengan memanfaatkan gerobak saja dan dengan mendirikan tenda sebagai tempat untuk makan di tempat. Memang tempatnya sangat sederhana namun makanan yang dijual sangatlah luar biasa.

Untuk seporsi bubur kalian bisa menikmati bubur yang lezat dengan taburan ayam yang berlimpah. Dan ditemani dengan taburan cakwe, sayuran , dan yang spesial adalah daging kepiting utuh di atasnya. Andalan lain dari kaki lima satu ini yaitu bakminya yang mengunakan mie jenis keriting yang kenyal dan banyak disukai masyarakat. Untuk semangkuk mie terdiri dari mie yang kenyal, Sayuran, toge, bakso ikan, potongan daging ayam dan juga tentunya kepiting utuh yang tidak pernah ketinggalan.

Mungkin tertarik membaca : Kaki Lima Di Bogor

Kalian juga bisa memesan menu tambahan lainnya seperti bakso dan pangsit dengan kuah kaldu yang lezat dan juga terdapat pilihan daging ayam kampung yang lebih nikmat dan lezat.

Tambahan juga disekitar area bubur dan bakmi kepiting hokie merupakan area kuliner kaki lima di tangerang yang sangat ramai sehingga kalian bisa menjumpai beraneka ragam kuliner kaki lima lain di area ini. Jadi setelah selesai menikmati bubur dan bakmi yang lezat bisa mencari makanan dan minimun penutup yang banyak pilihannya di sini.

  • Range Harga : Rp. 30.000 – Rp . 60.000
  • Jam Buka : Selasa – minggu, 08.00 – 12.00, 16.00 – 22.00
  • Address: No Jl. Kisamaun No.72, Sukasari, Kec. Tangerang, Kota Tangerang, Banten 15118, Indonesia

Berikut adalah beberapa ulasan seputar makanan kaki lima di tangerang yang sangat beragam dana tentunya bisa kalian kunjungi setiap saat ataupun saat akhir pekan. Bagi kalian yang ada larangan makanan ataupun pantagan terhadap suatu makanan alangkah baiknya bertanya terlebih dahulu ya sebelum membeli.

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %